Rabu, 23 Januari 2013

Tugas Resume Proposal Support Jaringan Warnet – PT. MANIAC NET

Mata Kuliah : Pengantar Bisnis Informatika

Nama Anggota:
- Nurul Fajarini (54409402)
- Aldi Reinaldi (55409433)
- Rahma Maulida (55409872)
- Daniel Maruli (55409241)
- Ridho Anugrah (51409569)
- M Ridwan Humaldy (56409692)

Kelas : 4IA23

DOSEN : RINA NOVIANA 



Dengan didirikanya PT Maniac  Net yaitu sebagai penyedia jasa layanan internetmemberikan jasa koneksi internet dengan harga murah dan kecepatan aksesnya lebih. PT maniac  Net menyediakan solusi layanan koneksi internet yang cocok untuk Internet Cafe, Perusahaan, Kantor Pemerintahan, Sekolah .
Pada skema jaringan LAN disistem ini menggunakan topologi star,  terdapat sebuah terminal pusat (hub/switch) yang mengatur dan mengendalikan semua kegiatan komunikasi data. 


Kelebihan dari maniac net menggunakan topologi star :
·         Kerusakan pada satu saluran hanya akan memengaruhi jaringan pada saluran tersebut dan station yang terpaut.
·         Tingkat keamanan termasuk tinggi.
·         Tahan terhadap lalu lintas jaringan yang sibuk.
·         Penambahan dan pengurangan station dapat dilakukan dengan mudah.
·         Akses Kontrol terpusat.
·         Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan pengelolaan jaringan.
·         Paling fleksibel.

kekuranganya yaitu :

·   Boros dalam pemakaian kabel.
·   HUB jadi elemen kritis karena kontrol terpusat
·   Peran hub sangat sensitif sehinga ketika terdapat masalah dengan hub maka jaringan tersebut akan down.
·   Jaringan tergantung pada terminal pusat.
·   Jika menggunakan switch dan lalu lintas data padat dapat menyebabkan jaringan lambat.
·   Biaya jaringan lebih mahal dari pada bus atau ring.

Pada jaringan Local Area Network (LAN) mengandung perangkat keras dan perangkat lunak. 
Perangkat keras computer diantaranya yaitu komputer Radius Server, komputer WEB Server, komputer Biling Server, PC Remote Client, komputer Router, PC Client.

Perangkat lunak computer diantaranya yaitu Perangkat Lunak Komputer Radius Server, Perangkat Lunak PC Client

Dan  media komunikasi jaringan yang digunakan antara lain :
1.    Switch
Switch yaitu perangkat yang digunakan untuk menghubungkan node yang satu dengan node yang lainnya sehingga terbentuklah suatu jaringan. PT Maniac Net enggunakan tiga buah Switch Hub, Switch Hub pertama Cissco Catalyst 2900 series XL 24 port menghubungkan antara router dengan server dan dengan switch yang lainnya
2. Kabel dan Konektor
Kabel Unshielded Twisted Pair (UTP) cat 5e dengan konektor RJ-45.


Dan Total Anggaran Biaya      = Rp 100.500.000

Untuk pemecahan masalah yang terjadi pada PT Maniac Net pada topologi star dapat diatasi dengan mengganti piranti hub dengan switch kerena switch merupakan konsetrator yang memiliki manajemen trafik data lebih baik di bandingkan hub.


sumber referensi :

http://id.wikipedia.org/wiki/Topologi_bintang

http://oinkseterez.wordpress.com/2010/11/08/proposal-admin-support-jaringan-warnet-pt-sentosa-net/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar