Senin, 09 April 2012
TENTANG GAME ENGINE, DAN FITUR-FITUR YANG ADA PADA GAME ENGINE SERTA KELEBIHAN & KEKURANGANNYA
• Pengertian Game Engine
Game engine adalah suatu perangkat atau alat yang di gunakan dalam pembuatan game itu sendiri.Game enginemerupakan sebuah sistem perangkat lunak yang dirancang untuk penciptaan dan pengembangan video game. Ada banyak mesin permainan yang dirancang untuk bekerja pada video game konsol dan komputer pribadi. Fungsionalitas inti biasanya disediakan oleh mesin permainan mencakup mesin rendering ("renderer") untuk grafis 2D atau 3D, mesin fisika atau deteksi tabrakan (dan tanggapan tabrakan), suara, script, animasi, kecerdasan buatan, jaringan, streaming, memori manajemen, threading, dukungan lokalisasi, dan grafik adegan. Proses pengembangan game sering dihemat oleh di menggunakan kembali sebagian besar / mengadaptasi mesin permainan yang sama untuk membuat game yang berbeda.
Macam-Macam Game Engine
Beberapa alat yang disebut game engine yang tersedia untuk permainan desainer untuk kode permainan dengan cepat dan mudah tanpa membangun dari bawah ke atas. Berikut ini merupakan pembagian macam-macam game engine :
1. Freeware Engine
Mesin ini tersedia untuk penggunaan bebas, namun tanpa kode sumber yang tersedia di bawah lisensi open source. Produk ini mempunyai edisi gratis yang tersedia untuk mereka.
2. Commercial Engine
a. Aurora Engine : untuk role-playing game
b. BigWorld : server, klien, dan pengembangan alat-alat untuk pengembangan MMOG untuk permainan yang berjalan di Windows, Xbox 360, dan PS3
c. Blender : real-time mesin game grafik 3D untuk komputer, alat-alat simulasi, dan grafik
d. Freescape : mesin game 3D berpemilik yang digunakan dalam Driller dan Konstruksi 3D Kit
e. Gamestudio : game engine 2D dan 3D untuk pemula yang menggunakan game studio pengembangan dan Lite-C programming language
f. Kinetica : sebuah mesin permainan yang dikembangkan oleh Sony untuk PS2
g. MT Framework : game engine yang dibuat oleh Capcom dan digunakan untuk permainan mereka di Xbox 360, PS3, dan PC
Dan masih banyak lagi jenis game engine yang bersifat komersil (commercial engine) yang berbayar atau tidak freeware dan open source.
• Fitur-fitur yang ada pada Game Engine
Game Engine menyediakan fitur-fitur yang acapkali ada pada game namun sulit membuatnya. Bagaimana agar karakter kita tidak menembus tembok sebenarnya adalah hal yang sangat sulit programming-nya. Namun di game engine fitur tersebut automatis terpakai. Untuk game FPS, fitur yang tinggal pakai lain misalnya membuat dunia permainan 3D, menaruh objek-objek ke dalam dunia tersebut, animasi, kecerdasan musuh, dsb. Dengan demikian, waktu pembuatan game bisa dipangkas sangat signifikan. Namun, karena game engine berfungsi sebagai middleware, kekurangannya adalah kustomisasi kita menjadi terbatas
• Kelebihan dan Kekurangan Game Engine
Kelebihan Dan Kekurangan Dari Masing-Masing Game Engine
Freeware Engine (Blender)
Kelebihan : Dapat membuat game tanpa menggunakan program tambahan lainnya karena sudah memiliki "engine game" sendiri dan menggunakan bahasa pemrograman "Phython" yang lebih mudah dibandingkan bahasa pemrograman keluarga C (C, C++, C#). Menggunakan "OpenGL" sebagai render grafiknya yang dapat digunakan pada berbagai macam "OS" seperti Windows, Linux, dan Mac OS.
Kekurangan : Agak sulit dalam memahami GUI yang terdapat pada aplikasi ini.
Commercial Engine (Rage Engine)
Kelebihan : Kemampuan menciptakan dunia open world yang kompleks, penuh detail, dan terintegrasi penuh dengan dukungan seperti A.I script, weather effects, dan lain sebagainya seperti yang terlihat pada GTA IV (Grand Theft Auto IV). Engine ini juga mendukung kemampuan middleware seperti fitur "dynamic-motion" dan "bullet physics".
Kekurangan : Harga lisensinya mahal dan sulit untuk membuat animasi sendiri selain dari template animasi dari swift 3D dan kita tidak dapat memberikan efek pada objek yang ada.
sumber referensi :
http://bulletin-it.blogspot.com/2012/03/pengenalan-game-engine.html
http://www.kikasyafii.com/game-engine/
http://thetoyzareboyz.blogspot.com/2010/03/game-engine.html
Langganan:
Postingan (Atom)